![](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh0cEZkHMYzNOeetJERoZ0Wzb3VFxU59tdT8TRinn4TrBKVnzriv1Am9ewMMh0aaRyoZEhkW2Bh_drJW2r3MSBkSMC3WXi1OqTaEfYnapWzhioJW3moWU5GcYCr15EO9onaDdB5E2t_KFWl/s200/031020091024.jpg)
Alkisah berangkatlah dengan Riau Airlines, pada Sabtu 3 Oktober 2009. Bang Rudy, Bang Bejo, Mbak Sylvia Sumarlin (Eks Ketum APJII dan putri JB Sumarlin), Anita Gizelle berangkat dengan pesawat yang berbeda. Selain saya, tim humas yang berangkat bareng adalah , koordinatornya Bang Ricky Rachmadi (Pemred Suara Karya), Ahmad Danial, Lutfi Alkatiri dan Nazzalal Furqan.
Inti dari tugas Tim Humas, Publikasi dan Dokumentasi sendiri adalah beraktivitas di Media Centre, melayani para kuli tinta, mengabadikan tiap momen penting lewat foto maupun video dan memberikan layanan jaringan internet serta penganan dan minuman untuk semua pengunjung Media Centre. Dibawah pimpinan Trio Bang Ricky Rachmadi, Mas Bambang Soesatyo (Anggota DPR RI 2009-2014) dan Bang Johannes Nurwono (Sekjen Depipus Wirakarya), Tim ini solid dan mampu melaksanakan tugasnya dengan baik. Lebih-lebih kuartet Mbak Sylvia, Mas Ari, Saya dan Jalal yang sebagian besar waktunya dihabiskan di ruangan. Oh ya, tak lupa juga Mas Adi (TRAC) yang selalu setia mengantar kemanapun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar