Jumat, Maret 21, 2008

Tips Mengecat Rumah

Mengecat itu gampang-gampang susah. Sebelum mulai mengecat, perhatikan hal-hal berikut:
1. Bersihkan seluruh permukaan yang akan dicat dari kotoran dan kelembaban;
2. Kerik seluruh bekas cat lama serata dan sebersih mungkin;
3. Jauhkan atau tutupi barang-barang yang mungkin akan terkena noda. Tutupi lantai atau dinding yang akan dicat berbeda;
4. Siapkan dan gunakan pelindung mata, pakaian khusus dan sarung tangan;
5. Siapkan cat dalam jumlah cukup dan segala perlengkapannya.

Anda sudah siap mengecat. Berikut tips-tipsnya:
1. Cat bagian langit-langit lebih dulu;
2. Gunakan roller untuk mengecat permukaan yang luas dengan cepat. Lalu gunakan kuas untuk mengecat sisa permukaan lainnya yang tak terjangkau roller;
3. Bila hasilnya dirasa masih kurang, ulangi proses sekali lagi;
4. Segera bersihkan cipratan cat yang mengenai lantai atau perabotan dengan lap basah;
5. Tutup kaleng cat rapat-rapat setelah selesai agar warna tetap dan tidak berubah serta tidak mengering;
6. Cuci kulit yang terkena cat atau pembersih kulit yang aman;
7. Jangan berada di ruangan yang baru dicat terlalu lama, lebih baik keluar dan tunggu sampai bau cat hilang.

Nah, Happy Painting, selamat mengecat!

2 komentar:

  1. artikel anda ada di:
    http://rumah-taman.infogue.com
    http://rumah-taman.infogue.com/tips_untuk_mengecat_rumah

    anda bisa promosikan artikel anda di infogue.com yang akan berguna untuk semua pembaca. Telah tersedia plugin/ widget vote & kirim berita yang ter-integrasi dengan sekali instalasi mudah bagi pengguna. Salam!

    BalasHapus
  2. http://www.broeda.blogspot.com

    mantap gan,,,fotonya keren banget,,sapa tuh,,,

    BalasHapus

Mesin Pencari Kata

LinkWithin

Related Posts with Thumbnails